3b

Menghabiskan liburan panjang di luar kota banyak dilakukan oleh masyarakat untuk menjernihkan pikiran dan menghilangkan kepenatan sehabis bekerja. Kemacetan di Indonesia menjadi momok yang sangat mengkhawatirkan, sehingga kebanyakan masyarakat memilih menggunakan transportasi udara yaitu pesawat untuk menghemat waktu sehingga waktu liburan menjadi  lebih lama. Namun terkadang tiket yang mahal bisa menjadi penghambat ketika berlibur. Oleh sebab itu akan dipaparkan beberapa tips mudah dalam mencari tiket pesawat yang murah.

Tentukan Waktu dan Lokasi

6a

Sebelum melakukan liburan, harus adanya pemilihan waktu dan tempat yang akan dikunjungi ketika ingin berlibur. Pastikan waktu dan lokasi Anda berlibur sudah sesuai dengan jadwal kegiatan Anda. Supaya tidak adanya pembatalan di kemudian hari.

Cari Tiket Promo

Ketika Anda sudah tahu waktu dan lokasi yang tepat untuk Anda sekeluarga melakukan liburan, mulailah membuka aplikasi atau menggunakan travell agent  dalam memesan tiket. Promo besar-besaran biasanya dilakukan menjelang libur lebaran maupun akhir tahun.

Memperhatikan Maskapai yang Dipilih

Harga tiket dari maskapai penerbangan yang ditawarkan di Indonesia sangat beragam. Hal ini berhubungan dengan reputasi dan fasilitas yang ditawarkan oleh maskapai. Namun meskipun menawarkan harga yang murah, ada baiknya Anda mengecek trade record dari maskapai yang anda pilih. Jangan sampai karena tergiur dengan harga dan promo yang diberikan, Anda melupakan keselamatan diri.

Pilih Bandara Sekunder

Memilih bandara sekunder adalah siasat mudah ketika anda akan melakukan perjalanan. Contohnya ketika Anda ingin pergi ke Medan dari Jakarta. Di Jakarta terdapat dua bandara yaitu Soekarno Hatta dan Halim Perdanakusuma. Anda akan lebih mudah mendapatkan tiket murah ketika memilih bandara Halim Perdanakusuma sebagai bandara awal keberangkatan anda.

Gunakan Rute Transit

Dengan menggunakan rute transit dapat menghemat uang anda dibandingkan anda menggunakan rute langsung. Namun terkadang ini menjadi kendala yang besar, karena akan terbuangnya waktu yang Anda miliki secara sia-sia. Rute transit kurang cocok untuk anda yang memiliki waktu liburan sangat terbatas.

Baca juga : Cara Mudah Booking Tiket Pesawat Online

Pemaparan diatas adalah sedikit tips mudah yang dapat digunakan bagi Anda yang ingin menghabiskan waktu liburan dengan menggunakan pesawat sebagai alat transportasi.  Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.